Tata Kelola

  • PT Foster Asset management dalam setiap gerak dan langkah bisnisnya selalu berusaha untuk menerapkan azas Tata kelola Perusahaan Yang Baik (Good Corporate Governance). Adapun aplikasi atas azas Tata Kelola Perusahaan meliputi:

    1. Transparansi (Transparency) yaitu keterbukaan dalam penyajian dan ketersediaan informasi bagi seluruh bagian dalam perusahaan, kemudahan dalam mengakses informasi tersebut, serta keterbukaan penyampaian informasi atas proses pengambilan keputusan atau kebijakan kepada seluruh pemangku kepentingan.
    2. Akuntabilitas (Accountability) yaitu adanya kejelasan antara tugas dan tanggung jawab bagi setiap unit dalam perusahaan, kesesuaian kompetensi dengan tanggung jawab, terdapatnya sistem pengendalian internal dan pengukuran kinerja perusahaan, sehingga efektivitas perusahaan terkelola dengan baik. 
    3. Pertanggungjawaban (Responsibility) yaitu sejauh mana pengelolaan perusahaan mengikuti peraturan perundang-undangan yang berlaku dan tanggungjawabnya kepada setiap pemangku kepentingan.
    4. Independensi (Independency) yaitu usaha untuk mengelola perusahaan secara profesional tanpa dominasi atau pengaruh dari pihak-pihak tertentu.
    5. Kewajaran (Fairness) yaitu adanya keadilanatas hak dan kewajiban setiap pemangku kepentingan yang timbul berdasarkan perjanjian dan peraturan perundang-undangan yang berlaku

    Penerapan Tata Kelola sebagaimana dimaksud diatas meliputi : komitmen pemegang saham dan RUPS, pelaksanaan tugas dan tanggung jawab Direksi, pelaksanaan tugas dan tanggung jawab Dewan Komisaris, larangan Direksi dan Dewan Komisaris, remunerasi Direksi dan Dewan Komisaris, etika bisnis, kebijakan penanganan benturan kepentingan, pengendalian internal, rencana bisnis, stewardship (bentuk pertanggungjawaban perusahaan atas dana kelolaan yang dipercayakan nasabah), kebijakan sistem pelaporan pelanggaran dan kebijakan sistem pengaduan Nasabah, Situs Web, dan pelaporan.



  • DOWNLOAD
    Form Pembukaan Rekening
    Form Pembelian
    Form Penjualan
    Form Pengalihan Unit Penyertaan / Switching